Langsung ke konten utama

Sindroma Terowongan Karpal–Apa itu?

Sindroma Terowongan Karpal ini penyakit khas mereka yang pekerjaannya banyak menulis dan mengetik. Bisa jadi para guru, sekretaris, mahasiswa, dan yang paling mungkin gamer! Haha…. Saking asyiknya main game sampai cara memegang mouse-nya tidak benar dalam waktu lama. Sangat mungkin kita akan terkena CTS - Carpal Tunnel Syndrome ini. Sebenarnya apa sih Sindroma Terowongan Karpal itu?  

Menurut dr. Ronald E. Pakasi, terowongan karpal adalah suatu lorong atau terowongan yang terbentuk mulai dari ujung lengan bawah melalui tulang-tulang pergelangan dan berakhir pada tulang-tulang telapak tangan (tulang-tulang carpal)

Melalui terowongan karpal ini terdapat saraf yang bernama saraf medianus, yang mensarafi sistem perasa (sensorik) dan penggerak (motorik)) pada tangan dan jari-jari tangan. Saraf medianus juga mensarafi otot-otot pada pangkal ibu jari (otot-otot tenar).

image

Kelainan ini dapat terjadi akibat adanya proses peradangan pada jaringan-jaringan di sekitar saraf medianus (tendon dan tenosynovium) – dalam terowongan karpal. Peradangan tersebut mengakibatkan jaringan di sekitar saraf menjadi bengkak, sendi menjadi tebal, dan akhirnya menekan saraf medianus. Penekanan saraf medianus ini lebih lanjut akan menyebabkan kecepatan hantar (konduksi) dalam serabut sarafnya terhambat, sehingga timbullah berbagai gejala pada tangan dan pergelangan tangan.

Gejala CTS - Carpal Tunnel Syndrome

Gejala-gejala yang klasik antara lain :

  1. rasa lemah, agak kaku atau rasa janggal pada tangan dan pergelangan tangan.
  2. kesemutan atau kebas pada pergelangan tangan dan pada jari-jari tangan, terutama: ibu jari, telunjuk, jari tengah, dan sebagian jari manis.
  3. rasa seperti panas atau nyeri, terutama pada malam hari, dan sering disertai kesemutan (nocturnal paresthesia).

Keluhan-keluhan ini kadang-kadang dapat dirasakan pada seluruh bagian tangan. Keluhan lain yang dapat terjadi antara lain: nyeri pada lengan bawah dan siku, serta kadang-kadang bahu, yang dipicu dan diperberat dengan aktivitas.

Bagaimana? Apakah anda mengalami salah satu atau salah lebih dari satu gejala Sindrom Terowongan Karpal diatas? Hmmm, semoga tidak sampai kena dech… Sakit dan menyusahkan. Tidak percaya? Baca Curhat Penderita Sindrom Terowongan Karpal (CTS - Carpal Tunnel Syndrome) ini gih.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

5 Manfaat Kopi Hitam

Buah Untuk Diet Berserat Tinggi

Askep Demam Berdarah / Dengue Hemorrhagic Fever (DHF)